Pada hari minggu 4 Agustus 2024 penugasan kami melaksanakan beberapa kegiatan diantaranya yaitu melakukan rutinitas senam pagi dihari Minggu bersama warga Desa Kampung Baru dari pukul 07.00 sampai dengan pukul 09.00, walaupun pertama kali terselenggara namun warga sangat antusias dan sangat bersemangat , ibu-ibu dan anak-anak sangat kompak dalam mengikuti beberapa gerakan yang instruktur senam peragakan.Dimana proker senam ini akan kami selenggarakan dengan rutin di setiap hari minggu karena harapan kami dengan adanya ini bisa membuat masyarakat lebih sehat dengan adanya senam ini, kemudian setelah melakukan senam pagi kami melakukan kegiatan bersih-bersih mushola dan kobong yang berlokasi didekat posko kelompok 15 dan kami melaksanan kegiatan tersebut bersama dengan anak-anak yang mengaji di kobong tersebut.Hampir satu jam kami bersama anak-anak membersihkannya mushola dan tempat mengaji yang disebut Kobong, kegiatan ini rutinitas anak-anak yang mengaji ditempat tersebut disetiap minggu yang dimana dibagi beberapa orang atau dikelompokkan. Setelah itu pada pukul 13.00 kami menjalankan salah satu program kerja Desa Lestari yaitu melakukan penanaman bibit pohon dari kampus bersama dengan RT dan pengurus TPU setempat karena lokasi penanaman pohon tersebut berada di TPU Kampung Baru. Yang Dimana kegiatan tersebut sebuah proker atau sebuah kegiatan yang dimana wajib kami lakukan penanam bibit, sampai penyerahan bibit dan penanaman bibit telah kami lakukan bersama pak rt,pak rw beserta ketua TPU setempat telah terselesaikan, yang dimana harapan kami dengan adanya penanaman bibit ini bisa bermanfaat untuk kampung tersebut, setelah lumayan banyak nya kegiatan yang kami lalui kamipun menutup nya dengan membantu panitia perlombaan 17 Agustus untuk persiapan perlombaan yang akan dilaksanakan di Desa Kampung Baru pada tanggal 17-18 Agustus yang dimana membantu memasang pernak-pernik atau hiasan untuk perlombaan agustusan
Related posts
-
Perkuat Inovasi Desa, Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Banten Jaya Tandatangani MoU dengan Posyantek Harapan Denok Kelurahan Lebak Denok
Di era modern ini, kolaborasi antara institusi pendidikan dan masyarakat sangatlah penting. Salah satu bentuk kerja... -
UNBAJA Gelar Kunjungan Belajar ke Disperindag Banten, Bahas Penerapan E-Government dan TKDN
Universitas Banten Jaya (UNBAJA), melalui Program Studi Teknik Informatika, mengadakan kunjungan belajar ke Dinas Perindustrian dan... -
UNBAJA Kolaborasi dengan YAKESMA Banten Bantu Tekan Stunting Dalam Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat
Stunting masih menjadi sebuah isu yang sering dibahas dalam dunia kesehatan di Indonesia, hal ini tak...