Kunjungan Peserta KKM Universitas Banten Jaya Kelompok 3 ke Kepala Desa Panosogan, Kecamatan Cikeusal, Kabupaten Serang

Serang, 02 Agustus 2024 – Peserta Kuliah Kerja Mahasiswa (KKM) Universitas Banten Jaya dari Kelompok 3 melakukan kunjungan resmi ke Kepala Desa Panosogan, Kecamatan Cikeusal, Kabupaten Serang. Kunjungan ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan KKM yang bertujuan untuk mempererat hubungan antara mahasiswa dengan pihak desa serta menggali informasi terkait kondisi dan potensi desa. Dalam pertemuan yang berlangsung hangat tersebut, Kepala Desa Panosogan Ahmad Tusi menyambut baik kedatangan para mahasiswa. Beliau menyampaikan harapannya agar program KKM ini dapat memberikan kontribusi nyata bagi kemajuan Desa Panosogan, khususnya dalam bidang pemberdayaan masyarakat dan pengembangan ekonomi lokal. Ketua Kelompok 3 KKM, Ramadhan Aldimas Sanjaya, mengungkapkan bahwa kunjungan ini juga bertujuan untuk memperkenalkan diri serta memaparkan rencana program kerja yang akan dilaksanakan di Desa Panosogan. “Kami berharap kegiatan KKM ini dapat memberikan manfaat bagi masyarakat Desa Panosogan, sekaligus menjadi pengalaman berharga bagi kami sebagai mahasiswa,” ujarnya. Program KKM Universitas Banten Jaya di Desa Panosogan akan berlangsung selama satu bulan, dengan fokus pada berbagai kegiatan seperti pemberdayaan UMKM, pendidikan, kesehatan, dan lingkungan. Kolaborasi antara mahasiswa dan pemerintah desa diharapkan dapat menciptakan sinergi yang positif untuk kemajuan desa. Kepala Desa Panosogan menyatakan dukungannya terhadap program KKM ini dan berharap mahasiswa dapat berperan aktif dalam membantu memajukan Desa Panosogan. “Kami berharap program-program yang direncanakan dapat berjalan lancar dan memberikan dampak positif bagi masyarakat,” ujar Ahmad Tusi. Kegiatan ini ditutup dengan sesi foto bersama sebagai simbol dimulainya kerjasama yang baik antara Universitas Banten Jaya dan Pemerintah Desa Panosogan.

Related posts