Personel UKM KSR PMI UNBAJA ditempatkan di Cinangka, sebanyak 5 personel sejak tanggal 23 Desember 2018, hal ini diungkap Eka salah satu anggota UKM KSR UBNBAJA. Menurut Eka selain dirinya, personel yang diturunkan ke lokasi bencana adalah Ali, Irfan, Dimas dan Eka. Pada hari pertama tim berkoordinasi terlebih dahulu dengan kepala desa dan bidan, setelah itu Tim menurunkan logistik, dan pada siang harinya, tim melakukan sosialisasi terkait layanan kesehatan gratis. Lebih lanjut Eka mengatakan pada sore hari, tim mulai melakukan pelayanan kesehatan gratis hingga malam yang dilakukan di posko satu Kampung Jambu Atas. Pada hari kedua Tim juga membagikan logistik dan pelayanan kesehatan di posko dua Kampung Jambu Atas, ujarnya.
Sementara untuk wilayah sumur, personel KSR UNBAJA menempatkan 3 personel bersama relawan lainnya dari PMI Kota Serang yaitu Najdi, Safrawi, dan Holil. Tim ini tiba sore hari (23/12) dan sempat melakukan evakuasi terhadap salah satu jenazah korban tsunami yang ditemukan di pantai Cemara. Selanjutnya korban diserahkan ke Kecamatan Sumur dan tim langsung mendirikan Posko PMI dengan membawa bantuan logistik yang ditujukan bagi korban di wilayah Sumur.
Tim selain melakukan evakuasi dan pelayanan kesehatan juga melakukan trauma healing terhadap anak-anak di lokasi bencana. (eka/TAM)