Hari Ke-12 KKM UNBAJA Kelompok 19 , mengadakan kegiatan gotong royong untuk membersihkan lapangan sepak bola . Kegiatan ini berlangsung pada hari Senin, 12 Agustus 2024, dan melibatkan seluruh lapisan masyarakat, mulai dari anak-anak hingga orang dewasa.
Para warga tampak antusias dalam kegiatan ini. Mereka membersihkan sampah, memotong rumput yang sudah memanjang, dan memperbaiki beberapa bagian lapangan yang rusak. Tak hanya itu, warga juga melakukan pengecatan ulang pada tiang gawang dan memperbaiki pagar yang mengelilingi lapangan.
Kegiatan ini diakhiri dengan acara makan bersama sebagai bentuk kebersamaan dan apresiasi kepada seluruh warga yang telah berpartisipasi, Dengan gotong royong seperti ini, kita tidak hanya membersihkan lapangan, tetapi juga mempererat hubungan antar warga,
Lapangan sepak bola yang bersih dan terawat diharapkan dapat mendukung kegiatan olahraga dan menjadi sarana yang bermanfaat bagi seluruh warga Desa Wirana. Kepala desa berharap kegiatan gotong royong semacam ini dapat rutin dilakukan untuk meningkatkan kebersamaan dan kepedulian warga terhadap lingkungan.
Dengan semangat gotong royong dan kebersamaan, Desa Wirana terus berupaya untuk menciptakan lingkungan yang bersih, sehat, dan nyaman bagi seluruh warganya.
