UNBAJA (15/3) bertempat di auditorium Kampus 1 Universitas Banten Jaya ratusan mahasiswa Fakultas Ilmu Komputer mengikuti Kuliah umum terkait Praktek Kerja Nyata (PKN), Proposal Skripsi, Skripsi dan Tugas Akhir, Jumat, 15/03/2019.
Plt. Dekan Fakultas Ilmu Komputer (FILKOM) Sutanto menjelaskan, Praktek Kerja Nyata (PKN) merupakan proses mengimplementasikan keilmuan yang mahasiswa dapatkan selama 6 semester dan diaplikasikan di dunia kerja atau dunia Industri serta pada lembaga-lembaga pemerintah. Mahasiswa dituntut untuk mampu, berani dan sanggup melakukan magang atau Praktek Kerja Nyata yang merupakan bagian dari kurikulum FILKOM.
“Kuliah Umum ini guna memberikan pembekalan agar mahasiswa mengetahui alur dan prosedur proses PKN, proposal dan tugas akhir. Nantinya akan dibentuk 1 tim/kelompok kerja yang terdiri dari 4 hingga 5 Mahasiswa pada setiap lokasi magang/PKN dan dilaksanakan selama 1 bulan.
Pada alur/prosedur proses PKN tersebut terdiri dari Mahasiswa, Akademik Universitas, Staff Fakultas, Kaprodi, Pembimbing di lokasi magang/PKN, Dosen Pembimbing dan terakhir perpustakaan”, ujar Sutanto.
Lebih lanjut Sutanto mengatakan, PKN merupakan prasyarat bagi mahasiswa sebelum menyusun tugas akhir/Skripsi. Namun mahasiswa Filkom juga diwajibkan memiliki sertifikasi profesi yang menunjukan kompetensinya dibidang IT.
Sutanto juga mendorong mahasiswa untuk mampu melakukan berbagai riset di bidang IT.
Kaprodi Sistem Informasi Ely Nuryani memberikan pembekalan terkait grooming dan attitude mahasiswa serta cara berkomunikasi dengan baik. Sehingga selama proses magang/PKN dapat membangun citra diri serta memberikan kesan positif bagi almamater sesuai dengan visi UNBAJA Bermutu, Inovatif dan berbasis karakter, ujar Ely.
Sementara Kaprodi Teknik Informatika, Edy Rakhmat memberikan motivasi bagi mahasiswa untuk dapat menyelesaikan skripsi dengan baik dimana penyusunannya mengikuti pedoman penyusunan tugas akhir sehingga mahasiswa dapat lulus tepat waktu. (dini/TAM)