Arif Rizqi mahasiswa Jurusan Sistem Informasi UNBAJA lulusan terbaik SIB Dicoding

Halo teman teman, perkenalkan saya Arif Rizqi mahasiswa Universitas Banten Jaya (unbaja) jurusan Sistem Informasi, saya merupakan alumni SIB Dicoding Batch 3 dan merupakan salah satu lulusan terbaik.

Pada Agustus 2022 saya memutuskan untuk meningkatkan kompetensi dan memperluas pengetahuan dalam bidang teknologi informasi, saya mengikuti program Studi Independen Bersertifikat bersama Dicoding selama satu semester penuh. Kegiatan ini mencakup self-learning, ILT (Instructor-led Training) softskill seperti career development dan hardskill bersama para expert di bidang mereka setiap minggunya, sesi konsultasi bersama mentor, study group bersama teman sekelas, dan student team meeting bersama semua peserta dan tim Dicoding.

Setiap minggu, saya belajar hal-hal baru dan meningkatkan keterampilan saya dalam bidang yang saya pilih yakni Front-End Web dan Back-End. Para mentor, Kak Siti Annisa Rahma dan Kak Naradita Kunti Nabila, sangat membantu dan memotivasi saya dalam mempelajari hal-hal baru. Study group bersama teman sekelas juga sangat membantu dalam memahami konsep yang belum saya pahami dan mempersiapkan diri untuk ILT berikutnya.

Di akhir program, saya diberikan tugas capstone project yaitu membuat sebuah project berdasarkan tema yang ditentukan oleh tim SIB Dicoding serta mengacu pada project brief yang telah dibuat oleh tim capstone. Tim kami terdiri dari 4 orang, Arif Rizqi, Yuda Anugrah, Surya Maulana Saputra, dan Annas Setiawan. Project kami berjudul “Dibagiin”, sebuah aplikasi web untuk memudahkan donasi barang-barang yang sudah tidak digunakan namun masih layak pakai dengan tujuan untuk mengurangi sampah yang dihasilkan dari barang bekas.

Kami bekerja keras selama satu bulan penuh, lalu setelah pengumpulan project dan tim Dicoding mengumumkan project terbaik, tanpa kami duga project kami ternyata salah satu yang terbaik. Saya sangat bangga dan berterima kasih kepada Dicoding yang memberikan kesempatan untuk belajar dan mengaplikasikan ilmu yang saya pelajari selama program ini.

Kemudian pada akhir program, saya mendapatkan sertifikat kelulusan, transkrip nilai, konversi sks sebanyak 20 sks, insentif Tokopedia giftcard, dan Dicoding point yang bisa ditukarkan dengan barang-barang eksklusif dari Dicoding. Saya sangat bersyukur dan berterima kasih atas kesempatan yang diberikan oleh Dicoding dan program ini yang membantu saya dalam meningkatkan keterampilan dan pengetahuan saya di bidang teknologi informasi.

Berikut ini saya lampirkan link website Capstone Project kami: https://dibagiin.vercel.app/

Saya mengucapkan banyak terima kasih kepada dosen pembimbing Ibu Widyawati, S.Kom., ST., M.Kom. yang tidak pernah lelah memberikan bimbingan, dukungan, motivasi dan juga semangat kepada saya selama program SIB Dicoding berlangsung.

Terakhir, untuk teman teman yang ingin meningkatkan kemampuan dalam bidang teknologi atau yang lainnya, saya harap teman teman bisa mengikuti program yang diadakan oleh Kampus Merdeka ini, program ini seratus persen gratis, selain mendapatkan ilmu yang bermanfaat dan berguna, dengan mengikuti program ini teman teman bisa mendapatkan banyak relasi dan juga sebagai sarana untuk persiapan karir teman teman ketika lulus nanti. Jadi jangan sampai menyia-nyiakan kesempatan yang ada.

Related posts